Pedoman Manajemen dan Teknis Penyelenggaraan Kampus Sehat

Pedoman ini disusun oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia sebagai acuan Perguruan Tinggi dalam penyelenggaraan teknis program kampus sehat sehingga lebih terarah dan memberikan daya ungkit yang baik untuk mencapai SDM yang sehat, kreatif, Inovatif, berkarakter dan unggul. Program kampus sehat merupakan upaya yang sistematis dan menyeluruh dalam mewujudkankan perguruan tinggi sebagai suatu lembaga yang mengintegrasikan kesehatan dan upaya promosi kesehatan sebagai bagian dari budaya perguruan tinggi yang tercermin melalui kegiatan operasional sehari-hari, administrasi pengelolaan dan mandat akademis.

Pentingnya penerapan kesehatan lingkungan, gizi masyarakat, perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), edukasi penyakit menular dan penyakit tidak menular, layanan kesehatan yang meliputi deteksi dini, konseling, dan bimbingan untuk menciptakan lingkungan pembelajaran dan budaya perguruan tinggi yang meningkatkan derajat kesehatan, kesejahteraan dan kualitas peserta didik, staf, dan masyarakat sehingga bisa mencapai potensi yang maksimal.

Unduh buku “Pedoman Manajemen Penyelenggaraan Kampus Sehat” edisi revisi

Unduh buku “Pedoman Teknis Penyelenggaraan Kampus Sehat” edisi revisi

Leave A Comment

Your email address will not be published.

*