Dalam rangka Dies Natalis Perpustakaan dan Arsip ke-30, salah satu kegiatan untuk memeriahkan peringatan tersebut adalah Posbindu PTM. Sebagai bagian dari lingkungan Kantor Pusat Universitas, Posbindu yang diselenggarakan oleh Perpustakaan dan Arsip ini sekaligus menandakan kegiatan perdana bagi Kader Posbindu Kantor Pusat yang sebelumnya telah mengikuti pelatihan pada Agustus 2023 lalu (tautan berita). Posbindu perdana ini diselenggarakan pada Jumat, 28 Juni 2024 dengan sasaran pegawai Perpustakaan dan Arsip yang berjumlah kurang lebih 100 orang. ...
SDG 3: Good Health and Well-being
Sarapan pagi merupakan salah satu hal terpenting yang sering kali diabaikan oleh banyak mahasiswa. Padahal, penelitian menunjukkan bahwa sarapan yang sehat dapat meningkatkan konsentrasi, daya ingat, dan energi. Terlebih lagi pada musim ujian, banyak dari mereka yang belajar hingga larut malam bahkan subuh. Tidur hanya sebentar dan begitu bangun, jangankan berpikir untuk sarapan, sarapan harus dimasak atau dibeli dulu. Jadi, bagi mahasiswa ngekos yang sarapannya tidak disiapkan orang tua, mana sempat! Keburu telat! ...
SDG 3: Good Health and Well-being | SDG 11: Sustainable Cities and Communities
Pos Pembinaan Terpadu Penyakit Tidak Menular (Posbindu PTM) merupakan salah satu upaya kesehatan berbasis masyarakat yang bersifat promotif dan preventif dalam rangka deteksi dini dan pemantauan faktor risiko PTM yang dilaksanakan secara terpadu, rutin dan periodik. Kegiatan Posbindu PTM pada dasarnya merupakan kegiatan milik masyarakat yang dilaksanakan sepenuhnya dari masyarakat, oleh masyarakat dan untuk masyarakat, salah satunya adalah masyarakat di lingkungan akademik Perguruan Tinggi. Fakultas Ilmu Budaya UGM mengambil peran dalam pelayanan kesehatan salah satunya adalah pembentukan Posbindu PTM. Bertepatan dengan Dies Natalis ke-78 FIB UGM, Sabtu, 2 Maret 2024, dilaksanakan Launching Posbindu oleh Dekan Fakultas Ilmu Budaya UGM dengan nama Posbindu “SEBAYA” (Sehat dan Berbudaya). ...
Kesehatan seksual dan reproduksi adalah bagian penting dari Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals – SDGs), dan salah satu target kunci yang ditetapkan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa adalah SDG 3.7, yang menyatakan: ...